Wednesday, December 16, 2015

Resep Cara Membuat Putu Mayang Pelangi Untuk Berbuka Puasa

Putu Mayang Pelangi, Putu Mayang pelangi ini sangat cocok untuk menemani Anda berbuka puasa. Menu ini dapat menjadi tambahan koleksi Resep untuk berbuka puasa Anda agar tidak bosan dengan menu yang itu - itu saja. Bagi Anda yang hoby membuat kue atau makanan, harus mencoba membuat kue ini. Membuatnya tidak begitu sulit bagi yang sudah terbiasa membuat kue. Berikut cara membuatnya :

Bahan - bahan Putu Mayang :

~ 300 gr tepung beras
~ 50 gr tepung kanji
~ 250 ml santan
~ 1 sdt essens pandan
~ 1 sdt pewarna makanan (merah)
~ garam secukupnya

Sausnya :

Cara Membuat Putu Mayang Pelangi Untuk Berbuka Puasa

~ 250 gr gula merah
~ 250 ml santan
~ 1 lembar daun pandan.
~ garam secukupnya

Cara Membuat Putu Mayang :

  1. Masak tepung beras, santan dan garam sampai meletup - letup.
  2. Lalu tambahkan tepung kanji, bagi tiga adonan, dua adonan beri pewarna makanan merah dan hijau, adonan yang satu lagi biarkan berwarna putih.
  3. Tuang adonan kedalam cetakan kue sambil ditekan - tekan, hingga membentuk serabut.
  4. Tampung dibawahnya dengan wadah yang telah dioles minyak, kukus 15 menit. Angkat, dinginkan.
  5. Masak saus sampai mendidih, dinginkan
  6. Taruh kue dalam mangkuk lalu siram dengan kuah.
  7. Siap dinikmati...