Wednesday, November 18, 2015

Cara Membuat Kue Jajanan Pasar Ongol - ongol

Kue Ongol - Ongol, Kue ongol - ongol merupakan kue tradisional yang dijajakan di pasar tradisional.  tetap enak dinikmati meskipun saat ini telah banyak kue - kue dengan rasa dan variasi yang baru bermunculan, berikut cara membuatnya.

Bahan - bahannya :

- 250 gr tepung sagu
- 250 gr gula merah
- 400 ml air
- 2 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 helai daun pandan
- 150 gr kelapa parut

Cara Membuat Kue Jajanan Pasar Ongol - ongol

Cara membuatnya :

- Aduk tepung sagu dengan sebagian air
- Rebus gula merah, gula pasir, garam dan daun pandan dengan sisa air tadi, sampai panas, kecilkan api.
- Tuang adonan tepung sagu tadi kedalam rebusan air gula merah, masak sambil diaduk - aduk. Hingga matang
- Siapkan loyang saji, setelah masak tuang kedalam loyang. Ratakan.
- Dinginkan, lalu potong - potong taburi kelapa parut.
- Siap untuk di nikmati..